09 Juli 2022

Beasiswa Kalla untuk Mahasiswa Baru

Yayasan Hadji Kalla (YHK) kembali membuka program beasiswa yang ditujukan bagi para mahasiswa yang berasal dari Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Tenggara. Beasiswa yang ditujukan untuk mahasiswa baru yang sudah diterima di perguruan tinggi ini memberikan bantuan senilai uang kuliah (UKT) setiap semester (maksimal Rp 7,5 juta/ semester) dan penguatan kepemimpinan serta partisipasi dalam kegiatan sosial. Silakan baca artikel ini sampai selesai sebelum mendaftar.


Jalur pendaftaran:
  • Akademik I (20 PTN/ terbaik di Indonesia versi Kemenristekdikti 2022)
  • Akademik II (PTN/PTS  di Sulsel, Sulbar, Sulteng, dan Sultra)
  • Hafiz Alquran
  • Prestasi Olahraga dan Seni
  • Aktivis organisasi
  • Penyandang Disabilitas

Persyaratan Umum:
  • Berasal dari Sulsel, Sulbar, Sulteng & Sultra
  • Mahasiswa baru semester 1
  • Berasal dari keluarga kurang mampu secara finansial
  • Tidak sedang menerima beasiswa lain


Prosedur Pendaftaran:
Pendaftaran dilakukan secara online (klik di sini), kemudian pilih jalur yang sesuai. Isikan semua data dengan lengkap dan benar serta mengunggah semua dokumen yang dibutuhkan. Pastikan semua data sudah lengkap dan benar sebelum mengirimkan formulir. Apabila ada pertanyaan mengenai program ini silakan menghubungi akun resmi YHK.
Informasi lengkap bisa dibaca di website resmi YHK.
Beasiswa Lainnya:
Penutupan Pendaftaran: 19 September 2022

Mudah-mudahan informasi ini bermanfaat. Selamat mendaftar, semoga berhasil.
Bagikan melalui:
@ BeasiswaKita 2019. Diberdayakan oleh Blogger.

Artikel Direkomendasikan

Australia Awards Scholarships: Beasiswa Penuh S2 & S3 di Australia

Australia Awards Scholarships (AAS) , yang merupakan program beasiswa dari Pemerintah Australia ini, cukup banyak diminati oleh pendud...

ARSIP ARTIKEL